Manfaat Buah Sirsak Untuk Kesehatan <<>> Buah sirsak, tentu teman-teman ada yang pernah makan buah sirsak. Seperti halnya buah lain, buah sirsak memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan. Sirsak(Anona muricata Linn) adalah kerabat dekat srikaya (Anona squamosa Linn). Tanaman ini dari daerah tropis Amerika, yaitu sekitar Peru, Meksiko, dan Argentina. Kata sirsak berasal dari bahasa Belanda, zuurzak. Zuur berarti asam, dan zak berarti kantong. Jadi, secara harfiah zuurzak dapat diartikan sebagai kantong yang rasanya asam. Di Malaysia, sirsak disebut durian belanda (Dutch durian). Sedangkan di Indonesia biasa disebut nangka belanda, nangka landa, atau nangka seberang. Dalam bahasa Inggris, buah sirsak dikenal dengan istilah soursop karena rasanya yang manis keasaman. Sekarang buah Sirsak sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, hanya saja masih banyak yang tidak menyadari manfaat buah sirsak itu sendiri.
Untuk kandungan gizi, apakah teman-teman sudah mengetahuinya ? Di bawah ini Kandungan Gizi buah sirsak adalah sbb :
a) Buah sirsak terdiri dari 67,5 persen daging buah, 20 persen kulit buah, 8,5 persen biji buah, dan 4 persen inti buah.
b) Setelah air, kandungan zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. Salah satu jenis karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa) dengan kadar 81,9 – 93,6 persen dari kandungan gula total.
c) Buah sirsak mengandung sangat sedikit lemak (0,3 g/100 g), sehingga sangat baik untuk kesehatan. Rasa asam pada sirsak berasal dari asam organik non volatil, terutama asam malat, asam sitrat, dan asam isositrat.
d) Vitamin yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg), telah dapat dipenuhi hanya dengan mengkonsumsi 300 gram daging buah sirsak. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak merupakan antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan (tetap awet muda).
e ) Mineral yang cukup dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg/100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang, sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis.
f) Selain komponen gizi, buah sirsak juga sangat kaya akan komponen non gizi. Salah satu diantaranya adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g/ 100 g daging buah.
g) Konsumsi 100 g daging buah dapat memenuhi 13 persen kebutuhan serat pangan sehari. Buah sirsak merupakan buah yang kaya akan senyawa fitokimia, sehingga dapat dipastikan bahwa buah tersebut sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan.
h) Senyawa fitokimia tersebut dipastikan memiliki khasiat bagi kesehatan, walaupun belum semuanya terbukti secara ilmiah. Berbagai manfaat sirsak untuk terapi antara lain pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat, dan meningkatkan selera makan. Selain itu, kandungan seratnya juga berfungsi untuk memperlancar pencernaan, terutama untuk pengobatan sembelit (susah buang air besar).
i) Studi di Purdue University membuktikan bahwa daun graviola mampu membunuh sel kanker secara efektif, terutama sel kanker: prostat, pankreas, dan paru-paru.
b) Setelah air, kandungan zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. Salah satu jenis karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa) dengan kadar 81,9 – 93,6 persen dari kandungan gula total.
c) Buah sirsak mengandung sangat sedikit lemak (0,3 g/100 g), sehingga sangat baik untuk kesehatan. Rasa asam pada sirsak berasal dari asam organik non volatil, terutama asam malat, asam sitrat, dan asam isositrat.
d) Vitamin yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg), telah dapat dipenuhi hanya dengan mengkonsumsi 300 gram daging buah sirsak. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak merupakan antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan (tetap awet muda).
e ) Mineral yang cukup dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg/100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang, sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis.
f) Selain komponen gizi, buah sirsak juga sangat kaya akan komponen non gizi. Salah satu diantaranya adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g/ 100 g daging buah.
g) Konsumsi 100 g daging buah dapat memenuhi 13 persen kebutuhan serat pangan sehari. Buah sirsak merupakan buah yang kaya akan senyawa fitokimia, sehingga dapat dipastikan bahwa buah tersebut sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan.
h) Senyawa fitokimia tersebut dipastikan memiliki khasiat bagi kesehatan, walaupun belum semuanya terbukti secara ilmiah. Berbagai manfaat sirsak untuk terapi antara lain pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat, dan meningkatkan selera makan. Selain itu, kandungan seratnya juga berfungsi untuk memperlancar pencernaan, terutama untuk pengobatan sembelit (susah buang air besar).
i) Studi di Purdue University membuktikan bahwa daun graviola mampu membunuh sel kanker secara efektif, terutama sel kanker: prostat, pankreas, dan paru-paru.
Untuk manfaat buah sirsak, di bawah ini adalah manfaat-manfaatnya untuk kesehatan :
1. Buah sirsak memiliki kandungan fosfor dan kalsium yang cukup tinggi. Sangat baik untuk membentuk tulang yang kuat dan untuk mencegah osteoporosis.
2. Buat penderita asam urat, sebaiknya meminum jus sirsak dua gelas sehari.
3. Dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat penuaan. Konsumsilah buah sirsak setiap hari,di dalam sirsak terdapat 13 % kebutuhan serat pangan yang dibutuhkan tubuh, ini karena kandungan vitamin C-nya yang tinggi.
4. Dapat melumpuhkan sel kanker. Daun sirsak mengandung zat annonaceuos actogenins yang dapat membunuh kanker usus,prostat,payudara, paru – paru dan pancreas tanpa merusak sel yang sehat. Caranya anda rebus 10 lembar daun sirsak dengan 3 gelas air, biarkan air tinggal satu gelas,diminum setiap pagi dan sore hari.
5. Kandungan fruktosanya bisa membuat anda tetap segar, dan bisa mengalirkan energy. Ini karena fruktosa adalah gula sederhana (monosakarida) yang banyak terdapat dalam buah. Ini bisa jadi sumber karbohidrat alami yang baik untuk tubuh.
6. Dapat mengobati bisul. Gunakan daun sirsak yang masih muda, tumbuk sampai halus , kemudian letakkan ditempat yang terkena bisul.
Untuk mendapatkan buah sirsak saya rasa tidak sulit, di tempat penjual buah atau di pasar ada yang menjual buah sirsak, sebab buah ini tidak termasuk buah musiman, berbeda dengan buah rambutan, buahcempedak yang merupakan buah musiman, artinya kalau ingin menikmati buahmusiman tentu harus menunggu musimnya. Semoga postingan ini yang berjudul Manfaat Buah Sirsak Untuk Kesehatan berguna untuk kamu dalam hal menambah pengetahuan. Terima kasih telah mengunjungi blog ini. Jika postingan ini menurut teman-teman bermanfaat, silahkan saja di bagikan di Facebook melalui tautan.
No comments:
Post a Comment